Selasa, 20 Januari 2015

[Review Buku] Diamond Sky in Edinburgh


Judul Buku: Diamond Sky in Edinburgh
Penulis: Zachira Indah
Penerbit: dee TEEN


Ini pertama kalinya saya membaca novel milik Kak Zachira Indah, dan jujur saja, saya langsung suka dengan Diamond Sky in Edinburgh ini. Meski baru pertama kali saya baca karya milik Kak Indah, namun saya bisa melihat dari tulisannya, bahwa Kak Indah terlihat memiliki kemampuan bercerita yang bagus. Karena seringkali saya membaca Novel Metropop dan membandingkan dengan Novel Metropop lainnya. Dan untuk Metropop jenis Diamond Sky in Edingburgh ini, bisa dibilang novel yang patut direkomendasikan ke para penggemar bacaan Metropop.

Novel ini menceritakan tentang seorang perempuan asal Indonesia yang bernama Rena. Ia selalu gagal dalam hubungan asmara. Sampai akhirnya ia berada di Iggris, bertemu dengan berbagai kejadian ganjil, salah satunya adalah bertemu dengan seorang pianis sekaligus penata musik terkenal dari Inggris, yang bernama Jim Morley. Jim yang pada saat itu berada dalam kondisi pilu akibat kematian tunangannya, tanpa tak sengaja berkenalan dengan Rena di dalam pesawat yang sedang terbang. Percakapan mereka yang tidak terbilang lama itu sanggup membawa berbagai kisah panjang di Edinburgh dengan berbagai perasaan campur aduk, antara bahagia, sedih, dan bingung.

Banyak sekali adegan-adegan tak terduga oleh saya saat mengikuti alur ceritanya. Sering sekali saya dibuat menggeleng, semacam gemas dan bercampur sedikit marah pada kejadian-kejadian yang dialami tokoh-tokoh di dalamnya. Latar belakang yang mengambil Kota Edinburgh ini juga cukup tergambar. Kak Indah mengajak kita (pembaca) untuk menjelajahi ruang demi ruang, sekat demi sekat, celah demi celah yang ada di Edinburgh. Banyak cerita yang menerangkan suasana kota sampai budaya di Edinburgh itu seperti apa. Dan Kak Indah sanggup mengemas cerita beserta Kota Edinburgh ini dengan menarik dan sangat manis, sehingga membuat pembaca tidak bosan untuk terus membacanya sampai selesai. Saya yakin orang-orang lain yang sudah membaca novel ini juga beranggapan sama dengan saya. Hehe

Melihat kepuasan yang saya rasakan dari Diamond Sky in Edinburgh ini, saya jadi tak sabar untuk menikmati novel milik Kak Indah yang berikutnya, yaitu Kimi no Hitomi ni Hikari. Kali ini novel tersebut mengambil seting di Negeri Sakura. Selamat buat Kak Zachira Indah, seorang ibu muda yang senantiasa produktif dalam menulis novel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar. Terima kasih sudah berkunjung. :)